Kamis, 12 Mei 2016

(SITI MALIKATUZZAKIYAH) Hidup Berkah dengan Menghormati dan Mematuhi Orang Tua dan Guru


BAB II
DESKRIPSI
1.      Identitas Materi
Tema materi yang saya telaah adalah “Hidup Berkah dengan Menghormati dan Mematuhi Orang Tua dan Guru” bab pertama yang di ambil dari Buku Siswa Al-Qur’an Hadis Pendekatan Saintifik Kurikulum 2013 untuk Madrasah Aliyah (Peminatan IPA, IPS dan Bahasa) kelas XI, yang di kontributor naskah oleh Mukarom Faisal Rosidin, Dudung Basori Alwi dan Siti Mahfudloh dan diterbitkan oleh Kementrian Agama 2015. Di sampul depan yang berwarna hijau kekuningan terdapat ilustrasi gambar Al-Qur’an, yang diatasnya terdapat tulisan arab kecil صل1لله ءليه وسلم.
2.      Kompetensi Inti
a.     Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
b.    Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong royong, kerja sama, toleransi, damai) santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
c.     Memahami, menerapkan dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya dan humaniora dengan wawasan kemanuisaan, kebangsaan, kenegaraan dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
d.    Mengolah, menalar dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya dimadrasah secara mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan.
3.      Kompetensi Dasar
a.     Menghayati nilai-nilai yang terkait dengan taat kepada orang tua dan guru sebagaimana tuntunan Al-Qur’an dan Hadits.
b.    Menunjukkan perilaku hormat dan patuh kepada orang tua dan guru sebagai implementasi dari pemahaman QS. Al-Isra’ [17]: 23-24, QS. Luqman [31]: 13-17, HR.Muslim dari Abu Hurairah, HR.Bukhari dan Muslim dari ‘Abdullah bin ‘Amr.
c.     Memahami ayat-ayat Al-Qur’an tentang perilaku hormat dan patuh kepada orang tua dan guru pada QS. Al-Isra’ [17]: 23-24, QS. Luqman [31]: 13-17 dan Hadits.
d.    Menghafalkan ayat-ayat Al-Qur’an tentang perilaku hormat dan patuh kepada orang tua dan guru pada QS. Al-Isra’ [17]: 23-24, QS. Luqman [31]: 13-17 dan Hadits.
4.      Tujuan Pembelajaran
Setelah mengamati, menanyai, mengeksplorasi, mengasosiasi dan mengkomunikasi, peserta didik dapat :
a.     Membaca QS. Al-Isra’ [17]: 23-24, QS. Luqman [31]: 13-17 dan Hadits tentang perilaku hormat dan patuh kepada orang tua dan guru.
b.    Menghafalkan QS. Al-Isra’ [17]: 23-24, QS. Luqman [31]: 13-17 dan Hadits tentang perilaku hormat dan patuh kepada orang tua dan guru.
c.     Menyebutkan makna mufradat QS. Al-Isra’ [17]: 23-24, QS. Luqman [31]: 13-17 dan Hadits tentang perilaku hormat dan patuh kepada orang tua dan guru.
d.    Menjelaskan kandungan QS. Al-Isra’ [17]: 23-24, QS. Luqman [31]: 13-17 dan Hadits tentang perilaku hormat dan patuh kepada orang tua dan guru.
e.     Menunjukkan perilaku hormat dan patuh kepada orang tua dan guru.
5.      Rangkuman Materi Pembelajaran
  1. Kandungan surah Al-Isra’ [17]: 23-24 meliputi :
-            Perintah untuk menyembah Allah SWT dan tidak menyekutukan-Nya dengan seuatu.
-            Perintah berbuat baik kepada kedua orang tua.
-            Perintah untuk bertutur kata, bersikap baik dan berperilaku sopan santun kepada orang tua.
-            Perintah untuk selalu mendo’akan orang tua.
  1. Kandungan surah Luqman [31]: 13-17 meliputi :
-            Perintah untuk mengesakan Allah, tidak menyekutukan-Nya.
-            Perintah berbuat baik kepada orang tua terutama kepada ibu.
-            Perintah menaati orang tua sepanjang tidak untuk berbuat maksiat dan menyekutukan Allah.
-            Perintah untuk berbuat baik.
-            Perintah menjalankan salat, amar ma’ruf nahi munkar dan bersabar.
  1. Kandungan hadits meliputi perintah untuk senantiasa berbuat baik kepada orang tua, karena nilai kebaikannya sejajar dengan jihad.
  2. Selalu menghormati dan menaati guru sebagaimana menghormati dan menaati orang tua.
6.      Metode Pembelajaran
Metode yang digunakan adalah metode ceramah – menghayati, menunjukkan, memahami dan menghafal. Dan adanya penugasan menghafal ayat-ayat.
7.      Strategi Pembelajaran
  1. Pendahuluan
-          Menyampaikan salam pembuka yang ramah serta memberi semangat dan tak lupa menanyakan mengenai hal kesehatan maupun keinginannya.
-          Menyampaikan tujuan pembelajaran.
-          Menggali pengetahuan mengenai materi hidup berkah dengan menghormati dan mematuhi orang tua dan guru.
  1. Kegiatan Inti.
c.       Penutup
-          Guru menyimpulkan kembali poin-poin pelajaran yang dibahas.
-          Memberikan tugas latihan soal agar siswa lebih menguasai.
-          Memberi salam penutup.
8.      Evaluasi Hasil Belajar
Evaluasi hasil belajar melalui tes tertulis maupun tes verbal.
9.      Sumber dan Referensi Pembelajaran
Referensi yang digunakan oleh guru adalah buku paket dan buku yang berkaitan.
10.  Waktu Pelaksanaan Pembelajaran
Waktu pembelajaran adalah 90 menit, yaitu satu setengah jam, 10 menit untuk pendahuluan, 55 menit untuk kegiatan inti dan 15 menit untuk penutup.
11.  Media Pembelajaran
Media yang digunakan adalah slide dan papan tulis.

FULL MAKALAH 



MAKALAH MENARIK LAINNYA 
  1. teori nativisme (psikologi pendidikan)
  2. JARIMAH ZINA DAN QADZAF (FIQIH)
  3. WINRAR FULL PATC

 

2 komentar: